Berita
Local

IOM Meluncurkan Serial Web Baru untuk Meningkatkan Kohesi Sosial antara Pengungsi dan Masyarakat Lokal di Indonesia

(JAKARTA, Indonesia) – Organisasi Internasional untuk Migrasi (IOM) hari ini meluncurkan serial web baru yang bertujuan untuk meingkatkan pemahaman terhadap isu-isu umum yang dihadapi para pengungsi dan pencari suaka yang berada di Indonesia guna mendorong kohesi sosial. Terdiri dari lima episode, serial web ini terinspirasi dari pengalaman nyata para pengungsi dan pencari suaka yang telah mencari perlindungan di berbagai wilayah di Indonesia selama hampir satu decade. 

Semua episode dari serial web ini - "Burn the Past", "The New Horizon", "Trial of Happiness", Space Between Us", dan "Pursuit of Knowledge" - mengeksplorasi kisah-kisah kehidupan para karakter utama saat mereka berinteraksi dan hidup berdampingan dengan masyarakat di sekitar mereka. Narasi-narasi yang menarik ini bertujuan untuk memperkuat kohesi sosial antara para pengungsi, pencari suaka, dan masyarakat lokal Indonesia. Serial ini diproduksi di empat kota: Jakarta, Medan, Kupang, dan Surabaya.

Josh Hart, Senior Koordinator Program IOM, mengatakan, "Melalui web series ini, kami berharap masyarakat lokal dapat hidup berdampingan dan membantu para pengungsi dan pencari suaka selama berada di Indonesia. Meskipun Indonesia bukan penandatangan Konvensi Pengungsi 1951, kemurahan hati dan kemauan masyarakat Indonesia untuk menerima para pengungsi selama mereka menunggu solusi jangka panjang dapat dijadikan contoh yang baik di tingkat regional." 

Peluncuran web series ini akan dilakukan secara online dan diikuti dengan diskusi film yang menampilkan para aktor pengungsi dan non-pengungsi, sutradara film, dan para ahli IOM yang akan berbagi tentang pengalaman mereka bekerja dengan para pengungsi dan anggota masyarakat lokal dalam meningkatkan kohesi sosial. Mereka juga akan berbicara mengenai dampak psikologis dari penantian yang berlarut-larut sembari mencari solusi jangka panjang bagi para pengungsi. 

IOM Indonesia saat ini membantu lebih dari 6.800 pengungsi dari luar negeri di Indonesia. IOM memberikan bantuan kepada pengungsi sesuai dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia No. 125 Tahun 2016 tentang Penanganan Pengungsi dari Luar Negeri, termasuk di dalamnya tempat tinggal, bantuan tunai bulanan, asuransi kesehatan, dukungan psikososial, akses pendidikan, kohesi sosial, dan manajemen kasus yang ditargetkan. Bantuan pengungsi yang diberikan IOM mendukung implementasi Global Compact for Refugees, yang bertujuan untuk meringankan tekanan terhadap negara penerima, meningkatkan kemandirian pengungsi dan mendukung kondisi di negara asal agar para pengungsi dapat kembali ke negara asal dengan aman dan bermartabat. 

Selain membantu para pengungsi, IOM juga mengimplementasikan program-program untuk mencegah perdagangan orang, memperkuat perlindungan terhadap pekerja migran, meningkatkan pengurangan risiko bencana dan tanggap bencana, serta mendukung sistem manajemen perbatasan yang terintegrasi. 

Serial web IOM dapat disaksikan di kanal YouTube IOM Indonesia, mulai 29 Juni 2023 pukul 21.00 WIB. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai web series ini, silakan hubungi Ayunda Pratama, Staff Nasional untuk Media dan Komunikasi IOM Indonesia, melalui email: apratama@iom.int atau telp: +62 0811 1219 913. 

****